Membuka Pintu Dunia Pendidikan di SMA Katolik St. Albertus Malang
Penulis : Lydia Christi
Setiap tahun, SMA Katolik St. Albertus Malang dengan bangga menyelenggarakan Edu Fair yang kali ini memasuki tahun ke-26. Pelaksanannya diadakan pada hari Sabtu tanggal 9 September 2023. Kegiatan tahunan ini menjadi tonggak penting dalam dunia pendidikan dengan mengundang 60 peserta dari perguruan tinggi swasta dan lembaga luar negeri.
Pengunjung dari berbagai kalangan turut memeriahkan acara ini. Orang tua peserta didik kelas XI, XII, dan masyarakat umum memenuhi lapangan SMA Katolik St. Albertus dengan harapan mendapatkan wawasan yang lebih mendalam tentang pilihan pendidikan tinggi yang tersedia untuk anak-anak mereka. Tidak hanya itu, pihak luar sekolah juga hadir untuk memberikan kontribusi berharga dalam upaya memajukan dunia pendidikan.
Pembukaan acara Edu Fair XXVI dipenuhi antusiasme tinggi yang diadakan di lapangan SMA Katolik St. Albertus Malang oleh Br. Antonius Sumardi, O.Carm., selaku kepala sekolah.
Kelas X memulai hari mereka dengan mengikuti seminar hasil psikotes di aula atas. Sementara itu, orang tua dari peserta didik kelas X dapat berpartisipasi melalui Zoom Meeting. Hal itu memungkinkan mereka untuk terlibat dalam proses pendidikan anak mereka secara langsung, meskipun dari jarak jauh.
Peserta didik kelas XI terlibat dalam sesi presentasi kelas dengan beberapa perguruan tinggi swasta dan lembaga. Ini adalah kesempatan berharga bagi mereka untuk memperluas pengetahuan mereka tentang berbagai program studi dan fasilitas yang ditawarkan.
Sedangkan peserta didik kelas XII memiliki kesempatan khusus untuk mendapatkan informasi yang lebih mendalam dan sesuai dengan minat mereka. Mereka dibagi ke dalam sebelas paket. Masing-masing sesuai dengan preferensi dan pilihan dari perguruan tinggi swasta dan lembaga yang berpartisipasi dalam acara ini.
Setelah peserta didik kelas XII selesai presentasi kelas, mereka diberikan kesempatan terlebih dahulu untuk menjelajahi pameran Edu Fair di lapangan sekolah. Kemudian, dilanjutkan dengan kelas XI dan setelah seminar hasil psikotes selesai, kelas X juga diberikan kesempatan untuk melihat pameran.
Setiap sesi juga diberikan kesempatan bagi sepuluh orang untuk memenangkan doorprize berupa uang tunai sebesar 100 ribu rupiah. Selain itu, beberapa perguruan tinggi juga menyediakan doorprize lainnya untuk menambah antusiasme para pengunjung.
Acara ini tidak hanya memberikan wawasan mendalam tentang pilihan pendidikan tinggi, tetapi juga menciptakan kesempatan untuk menghubungkan peserta didik dengan para profesional dalam industri pendidikan. Pengunjung bisa mendengarkan pemaparan presentasi dari lembaga/perguruan tinggi, mengajukan pertanyaan, dan bahkan mendaftar langsung di lokasi.
Pihak luar sekolah yang turut hadir memberikan dimensi tambahan pada acara ini. Mereka tidak hanya memberikan pandangan mereka tentang dunia pendidikan, tetapi juga memberikan masukan berharga yang dapat membantu membentuk masa depan pendidikan di wilayah ini.
Edu Fair tahun ini berhasil menciptakan momentum positif dalam upaya mencetak generasi muda yang terampil, berpengetahuan luas, dan siap bersaing dalam dunia pendidikan yang semakin kompetitif.
Edu Fair XXVI adalah bukti nyata komitmen SMA Katolik St. Albertus Malang dalam memberikan pengalaman pendidikan terbaik bagi siswa-siswinya. Acara ini tidak hanya menghubungkan siswa dengan perguruan tinggi dan lembaga pendidikan, tetapi juga memperkuat jembatan antara siswa, perguruan tinggi, dan komunitas pendidikan secara keseluruhan. Ini adalah langkah besar untuk menciptakan generasi yang terampil dan terinformasi dengan pilihan pendidikan tinggi yang lebih baik.